Namanya Masjid Argam Bab Al-Rahman. Masjid yang diresmikan oleh Gubernur Sulawesi Tengah H. Longki Djanggola pada tahun 2012 M/1433 H ini sempat disambangi oleh Tim Jam Kumpul waktu perjalanan pulang dari Pantai Tanjung Karang menuju Palu pada awal April 2013.
Untuk berwudhu bisa di dekat pintu gerbang masjid (di darat) atau di dalam masjid. Lumayan juga jarak dari gerbang masjid menuju tempat shalat yang berada di atas laut. Angin kencang selalu berhembus dari laut menuju pantai. Sekawanan burung camar terlihat melayang-layang di sekitar masjid.
Kami tidak meniatkan safar ke masjid ini, jadi kunjungan kami di masjid ini hanya sekedar menumpang tempat shalat untuk kemudian melanjutkan perjalanan menuju kota Palu.
Masji Argam Bab Al Rahman yang berdiri di atas laut. Unik. Foto milik Happy Chandraleka |
Gerbang menuju masjid. Foto milik Happy Chandraleka |
Laut lepas teluk Palu dilihat dari sisi timur masjid. |
---
Teks dan foto oleh Happy Chandraleka
Semua foto milik Happy Chandraleka
Sore hari di Ruang 7, Depok
21 April 2013
10 Jumadal Akhirah 1434 H
Buat kalian ada yang BARU nih sayangi GEDGET kalian yaaa:) banyak INFORMASI yang bakal kalian tau dengan lihat link-link ini langsung saja yuuu:)
ReplyDeletehttp://zapplerepair.com/iPhone-6-lcd-ada-bayangan-hitam-diganti-baru-juga-sama.html